Pepaya Muda Untuk Pakan Ayam? Kenapa Tidak

Pepaya muda untuk pakan ayam sudah banyak digunakan oleh para peternak ayam pada umumnya, jadi sahabat gak perlu ragu untuk memberikan pepaya muda untuk pakan ayam milik sahabat.

Konon katanya, buah pepaya muda sangat efektif untuk pertumbuhan si ayam karena dapat membantu memperlancar penyerapan makanan kedalam tubuh si ayam, sehingga banyak yang sampai saat ini memanfaatkan pepaya muda untuk pakan ayam.

Namun sebelum bisa digunakan sebagai pakan ayam pedaging, tentu sahabat harus bisa mengolah pepaya muda tersebut agar bisa di sukai oleh ayam, karena jika hanya di berikan begitu saja tanpa di olah, tentu akan kurang di sukai oleh ayam.

Yuk, langsung saja kita bahas cara mengolahnya.

Cara mengolah pepaya muda untuk pakan ayam


1.Siapkan Bahan Dan Peralatan

Langkah pertama untuk mengolah pakan pepaya muda, tentu sahabat harus menyiapkan bahan dan peralatan seperti
  • Parutan
  • Pisau 
  • Ember
  • Buah pepaya muda
  • Dedak
  • Nasi aking atau sisa sisa nasi buangan dari rumah tangga.

2. Belah Dan Parut Pepaya Muda

Selanjutnya, belah pepaya muda menjadi beberapa bagian, kemudian parut pepaya muda menggunakan parutan yang sudah di siapkan tadi hingga halus.

Setelah selesai di parut, taruh pepaya muda di dalam ember, kemudian cuci dengan air hingga bersih, karena barang kali ada sisa kotoran dan getah pepaya.

3. Campurkan Dengan Bahan Lain


Selanjutnya campurkan bahan lain seperti dedak dan nasi aking ke dalam ember yang berisikan parutan pepaya muda tadi, dan aduk hingga rata.

Selesai, pakan ayam berbahan pepaya muda sudah siap di berikan kepada ayam ataupun unggas lain milik sahabat.

4. Bisa Juga Pepaya Muda Di Masak Lebih Dahulu


Sebagian peternak, ada juga yang memasak pepaya lebih dahulu sebelum di campur dengan bahan lainnya, jadi silahkan sahabat pilih mau menggunakan cara yang mana, atau bisa juga dengan mencoba semuanya.

Manfaat Pepaya Muda Untuk Ayam

Nah saya yakin pasti ada dari beberapa sahabat yang penasan apa sih manfaat pepaya muda untuk ayam, dan kenapa banyak peternak yang menggunakan sebagai pakan.

Berikut ini beberapa manfaat pepaya muda :

1. Melancarkan Pencernaan

Pepaya muda banyak mengandung enzim papain yang merupakan senyawa yang bisa memperlancar pencernaan, sehingga penyerapan makanan oleh tubuh ayam bisa berlangsung dengan baik.

Tidak hanya untuk hewan lho, enzim papain ini juga baik untuk pencernaan manusia dan juga bisa untuk mencegah asam lambung.

2. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Ayam


kandungan serat yang tinggi dari pepaya muda dapat membersihkan tubuh ayam dari racun atau bakteri yang jahat, sehingga bisa meningkatkan data tahan tubuh si ayam.

3. Kaya Nutrisi


Selain itu, pepaya muda juga mengandung banyak nutrisi dan vitamin alami yang sangat bagus, untuk produktifitas si ayam, yang tentu akan meningkatkan keuntungan para peternak juga.

Berkomentarlah dengan bijak (kementar spam auto riject)
EmoticonEmoticon